Krisis Mengancam pada 2014
Tantangan ekonomi Indonesia ke depan adalah menjaga nilai tukar rupiah.
JAKARTA - Arah ekonomi Indonesia pada 2014 dinilai sejumlah kalangan masih akan dipengaruhi situasi ekonomi global dan kebijakan di dalam negeri, termasuk pemilihan umum. Fluktuasi di industri keuangan, seperti pasar modal dan perdagangan valuta asing yang terjadi di sepanjang 2013, diyakini masih akan membayangi perekonomian nasional.
Sayangnya, jika pengaruh dari global tidak banyak bisa diubah—kalau tak bisa dikatakan hanya pasrah—kebijakan dari dalam negeri justru kontraproduktif dari tujuan menormalkan gejolak ekonomi. Sepanjang 2013, ekonomi Indonesia lebih banyak ditentukan kebijakan Bank Indonesia (BI), ketimbang pemerintah.
BI yang core business-nya di urusan moneter, belakangan justru lebih fokus "memperbaiki" defisit neraca transaksi berjalan. Pemerintah pun terkesan seperti hanya mengikuti kebijakan yang diambil BI dalam usahanya menekan defisit tersebut.
"Padahal, kebijakan moneter saja di negara mana pun, tak akan bisa menormalkan keadaan. Apalagi kebijakan yang diambil bank sentral justru banyak salahnya. Membunuh pertumbuhan ekonomi dengan menaikkan suku bunga acuan demi catatan surplus neraca transaksi berjalan, itu jelas merugikan," kata anggota Komite Ekonomi Nasional (KEN), Purbaya Yudhi Sadewa saat ditemui SH di kantor Menko Perekonomian, Kamis (2/1) siang.
Menurutnya, tidak ada negara di dunia ini yang menerapkan kebijakan seperti itu. Saat ini hanya India yang ingin menurunkan pertumbuhan ekonominya. "Itu pun karena ekonomi India sudah 'kepanasan' (overheating). Tidak sama halnya dengan Indonesia. Kita masih butuh pertumbuhan yang tinggi dan berkesinambungan," ujarnya.
Jika BI terus mempertahankan rezim suku bunga tinggi, Kepala Ekonom Danareksa Research institute ini menghitung, dalam empat bulan ke depan Indonesia bisa diambang resesi. "Kemudian, dalam enam bulan berikutnya atau 10 bulan dari sekarang, kita bisa saja masuk zona krisis," tuturnya.
Kondisi separah itu bisa terjadi lantaran dengan suku bunga tinggi, aktivitas ekonomi jadi melambat. Ujungnya, tak mustahil jika tak banyak pekerjaan yang bisa dikerjakan, pengangguran makin merebak.
Di saat rupiah yang makin terpuruk, daya beli pun makin tergerus. Efek selanjutnya akan terus membuat ekonomi makin melambat. Investasi asing pun akan berpikir ulang untuk datang. "Jika begitu, orang bisa 'turun ke jalan'. Krisis ekonomi pun bisa terjadi," katanya.
Purbaya masih yakin, setiap 1 persen pertumbuhan ekonomi bisa menyerap tenaga kerja baru sebanyak 350.000-400.000 orang. Oleh karena itu, perlambatan ekonomi yang dilakukan justru keliru dan bertentangan dengan target menekan angka kemiskinan.
"Kalau kita mendesain ekonomi di bawah 6 persen, ini konsekuensi logis (kemiskinan naik). Harusnya ekonomi Indonesia masih bisa bertumbuh 6,7 persen, baru ekonominya bisa menyerap tenaga kerja dan kemiskinan bisa ditekan," kata Purbaya.
Sentimen Positif
Kepala Riset Trust Securities, Reza Priyambada berpendapat, tahun pemilu 2014 ini akan memberikan sentimen positif bagi pasar modal Indonesia. Menurutnya, masih ada harapan ekonomi yang lebih baik seiring pergantian pemimpin di negeri ini. "Pada April-Juli 2014 kondisi pasar memang akan berfluktuasi, tetapi akan berangsur pulih pascaperiode tersebut," ujarnya.
Menurutnya, perkembangan makroekonomi pada paruh pertama 2014 diperkirakan masih melambat akibat kurang kondusifnya makroekonomi internal. Jika menengok ke belakang, pergerakan IHSG sepanjang 2013 selalu dibayangi sentimen makro yaitu pelemahan rupiah terhadap dolar AS.
Namun, ia masih percaya, pemerintah tidak akan tinggal diam. Perbaikan makroekonomi di Indonesia pun mulai dilakukan dan diharapkan dengan adanya pemerintahan baru, kondisi bisa menjadi lebih baik. Ia pun memprediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan menembus level 4.800-4.950 hingga akhir tahun depan.
Jika pemerintah dapat mengatasi tantangan makroekonomi, ia melanjutkan, diperkirakan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS akan kembali diuji ketahanannya dan diharapkan bisa kembali ke level Rp 10.250-11.400 per dolar AS.
Ia mengatakan, tantangan ekonomi Indonesia ke depan adalah menjaga nilai tukar rupiah. Jadi, tidak terlalu tertekan lebih dalam. "Tentunya perbaikan nilai tukar rupiah ini dengan asumsi pemerintah dapat mengatasi tantangan-tantangan makroekonomi ke depan," ia menambahkan.
Sumber : Sinar Harapan
Reply via web post | Reply to sender | Reply to group | Start a New Topic | Messages in this topic (1) |
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup
--------------
No comments:
Post a Comment