Sunday, October 27, 2013

[batavia-news] 7.000 Personil Amankan Unjuk Rasa Buruh

 

res :  Apakah 7.000 personil cukup untuk mengamankan demonstrasi kaum buruh menuntuk perbaikan kondisi kerja dan upah?
 
 

7.000 Personil Amankan Unjuk Rasa Buruh

Artikel dimuat pada: Hari ini, 27 Oct 2013, 02:15:01 WIB
 
 
gambar_berita

(Analisa/Hendra Irawan) Periksa Barisan: Kapolda Sumut Irjen Pol Drs Syarief Gunawan memeriksa barisan pada apel Gelar Pasukan terkait rencana unjuk rasa buruh, Sabtu (26/10) pagi di Mapolda Sumut.

Medan, (Analisa). Sebanyak 7000 personil gabungan Polri dan TNI dikerahkan untuk melakukan pengamanan pada unjuk rasa buruh menuntut kenaikan upah minimun regional (UMR) yang akan dilaksanakan Senin, (28/10).

 Jumlah itu terdiri dari 6500 Polri dan 500 TNI akan ditempatkan mulai dari lokasi keberangkatan buruh, titik kumpul, perjalanan ke lokasi aksi hingga tempat menyampaikan aspirasi. Pengamanan juga mengerahkan kendaraan taktis (rantis), kawat berduri, water cannon dan peralatan lain.

 "Kepada personil hindari korban dari pihak manapun," ujar Kapolda Sumut, Irjen Pol Drs Syarief Gunawan, saat gelar pasukan di Mapolda Sumut, Sabtu (26/10) pagi.

 Tugas kepolisian, kata Kapolda, melakukan berbagai strategi pengamanan baik bersifat reemtif, preventif serta penegakan hukum agar aksi unjuk rasa buruh di Sumut dapat terkendali dengan aman.

 "Sebagai gambaran ancaman yang akan dihadapi adalah mogok kerja serta unjuk rasa. Serta pemaksaan kehendak terhadap kelompok pengunjuk rasa terhadap buruh yang tidak ingin ikut dengan melakukan sweeping ke perusahaan," ujarnya.

 Selain itu, katanya, ancaman lain yang patut di antisipasi pihak kepolisian adalah perusakan fasilitas milik pemerintah maupun umum, pemblokiran jalan dan aksi duduk di jalan.

 "Lokasi yang akan diamankan sesuai perkiraan yaitu kantor gubernur, kantor DPRD Sumut dan Medan, kantor Disnaker Sumut dan Medan, kantor Walikota Medan, kantor DPRD Medan, Lapangan Merdeka, kantor Disnaker serta Bandara Kualanamu," sebutnya.

 Kepada seluruh personil yang melaksanakan tugas pengamanan pada obyek-obyek yang telah ditentukan, sambungnya,  harus tetap siaga selama aksi buruh berlangsung.

 Jangan Terprovokasi

 Terpisah, Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Heru Prakoso, menambahkan massa yang bertindak anarki akan ditindak tegas. Kepada pengunjukrasa diimbau, jangan terprovokasi oknum-oknum yang ingin membuat kerusuhan.

 Disampaikan Heru, pengamanan unjukrasa buruh tersebut digelar hingga 2 November 2013. "Ke-7000 personil tersebut fokus pengamanan di tujuh wilayah jajaran, yakni Polres Deliserdang, Polresta Medan, Binjai, Langkat, Sergai, Tanahkaro dan Polres Belawan," bilang Heru.

 Dikatakan, rincian pengamanan pasukan yang diturunkan masing-masing polres adalah, Deliserdang 350 personil, Medan 1300 , Belawan 300, Binjai 380, Langkat 175, Sergai 100 dan Karo 100 personil," ujarnya

 Selain itu, pengamanan juga akan dilakukan pada tempat-tempat industri untuk menghadang terjadinya pemaksaan atau tindakan bersifat anarki.

 Heru menuturkan, daftar serikat buruh yang akan melakukan unjuk rasa adalah, DPW Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia yang menurunkan masa 1000 orang, kemudian Dewan Pengupahan menurunkan massa sekitar 100 orang.

 Pengamanan kantor Gubsu dilakukan 2 Satuan Setingkat Kompi (SSK) atau sekira 200 orang, DPRD Sumut 2 SSK, kantor Walikota Medan 2 SSK lebih, Lapangan Merdeka 3 SSK, DPRD Medan 2 SSK lebih, Bundaran Majestik 1 Satuan Setingkat Pleton (SST) 30 personil, Diskaner Sumut 1 SST lebih, Disnaker Medan 1 SSK, simpang Batang Kuis 2 SST, Bandara Kualanamu 1 SSK, gerbang Tol Bandar Selamat 2 SST lebih dan simpang Amplas 2 SST.

 "Kita mengimbau masyarakat pengguna jalan mengikuti petunjuk petugas di lapangan, patuhi aturan lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan parah," pungkasnya. (hen)

__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
Recent Activity:
http://groups.yahoo.com/group/batavia-news
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup 
--------------
.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment