Monday, September 30, 2013

[batavia-news] Laode: Mendagri SARA Terkait Lurah Lenteng Agung

 

 

Laode: Mendagri SARA Terkait Lurah Lenteng Agung

 
Artikel dimuat pada: 30 Sep 2013, 05:02:00 WIB

Jakarta, (Analisa). Wakil Ketua DPD Laode Ida menilai sikap Mendagri Gamawan Fauzi sangat aneh dan terkesan bernuasa SARA saat meminta Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengevaluasi penempatan Susan Jasmine Zulkifli (yang nonmuslim) sebagai Lurah Lenteng Agung, Jakarta Selatan. 

"Sikap Mendagri Gamawan Fauzi terhadap Lurah Lenteng Agung sangat aneh dan sebenarnya tak pantas diekspresikan seorang pejabat negara apalagi posisi Mendagri," kata Wakil Ketua DPD RI Laode Ida di Jakarta, Minggu.

Sebelumnya, Mendagri Gamawan Fauzi meminta Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi mengevaluasi penempatan Susan Jasmine Zulkifli sebagai Lurah Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Menurut Gamawan, penolakan warga terhadap Lurah  Susan Jasmine Zulkifli yang beragama nonmuslim, dikhawatirkan akan mengganggu kinerjanya.

Lebih lanjut Laode menilai sikap Mendagri tersebut terkesan bernuansa SARA, di mana seolah tak menerima seorang lurah (Susan Jammine Zulkifli yang beragama nonmuslim) menjadi lurah, meski hanya terprovokasi oleh resistensi sekelompok orang.

"Ini akan membangun kesan bahwa Mendagri antipluralisme, padahal itu bagian dari realita sosial budaya yang dijamin dalam konstitusi," kata Laode.

Selain itu, tambah Laode, Mendagri sangat terlalu reaktif dalam menanggapi gejala dinamika sosial, ekspresi dari ketidakmatangan psiko-sosial.

"Mendagri seharusnya tak mencampuri lebih jauh urusan pada tingkat kelurahan, karena yang mengurus itu terkait dengan manajemen kecamatan, terlalu jauh mencari urusan rakyat bawah," kata Laode.

Menurut Laode, jika Mendagri mau memberi masukan kepada Pemda DKI yang tengah gencarnya melakukan reformasi birokrasi, maka seharusnya terlebih dahulu menugaskan aparatnya untuk evaluasi kebijakan Jokowi-Ahok, termasuk di dalamnya terkait dalam penempatan lurah.

 

"Mendagri juga bisa memberikan masukan secara langsung ke Jokowi, tak perlu gembar-gembor ke publik melalui media massa," kata Laode.

 

Menurut Laode, yang mesti dijadikan dasar oleh siapa pun untuk evaluasi lurah adalah kinerja, bukan perbedaan budaya.

 

"Jika dia tak bisa mengemban tugas administrasi dan kepemimpinan tingkat kelurahan, maka bolehlah diminta mundur," kata Laode. (Ant)

 

__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
Recent Activity:
http://groups.yahoo.com/group/batavia-news
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup 
--------------
.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment