Wednesday, January 1, 2014

[batavia-news] Sabam Yakini Perjanjian Batu Tulis Tidak Ada soal Pilpres 2014

 

res : Tidak ada soal berarti tidak ada perbedaan antara PDIP dan Gerinda. Lalu Anda mau pilih yang mana?
 
 

Gerindra Sebut Ada di Butir ke-7

Sabam Yakini Perjanjian Batu Tulis Tidak Ada soal Pilpres 2014

 
PERJANJIAN BATU TULIS: Megawati Soekarnoputri (kiri) bersalaman   dengan Prabowo Subianto usai meneken Perjanjian Batu Tulis jelang Pilpres   2009 yang lalu.
 

JAKARTA – Politisi senior PDI Perjuangan Sabam Sirait angkat bicara soal kontrak politik antara PDI Perjuangan dan Partai Gerindra yang disepakati di Batu Tulis, Bogor, pada 2009 silam. Sabam yang ikut meneken kontrak tersebut mengatakan dalam kontrak politik itu tidak mencantumkan poin soal adanya dukungan PDI Perjuangan ke Prabowo Subianto sebagai Capres 2014. "Perjanjian itu (batu tulis-red), maksudnya untuk kerja sama pencalonan presiden dan wakil presiden.

Akhirnya kami sepakati, tentunya, bukan saya pemain utamanya," ujar Sabam, di Gedung DPR, Senayan, Senin (30/12). Menurut dia, dalam kontrak politik tersebut hanya mencantumkan kesepakatan kerja sama antara PDI Perjuangan dan Partai Gerindra untuk pencalonan Megawati sebagai capres dan Prabowo sebagai cawapres 2009. "Hanya capres dan cawapres 2009. Bukan 2014.

Tidak ada yang lainnya," tegasnya. Sabam yang juga pendiri PDIP ini menjelaskan kontrak politik antara PDIP dan Gerindra disaksikan dan diteken oleh 12 orang yang berasal dari kedua parpol tersebut. "Kami diundang 12 orang, datang di Batu Tulis, ngomong macam-macam. Sepakat, dan ditandatangani oleh 12 orang. Capres Mega dan Cawapres Prabowo," ungkapnya.

Meski begitu, Sabam tak mengetahui jika ada kontrak politik lain antara PDIP dan Partai Gerindra yang menyebutkan soal poin adanya dukungan yang akan diberikan PDIP kepada Prabowo sebagai capres 2014. "Mungkin sudah ada pertemuan pendahuluan antara Prabowo dan Mega," tandasnya.

Sekadar diketahui, di kalangan elite PDIP dan Gerindra, perjanjian Batu Tulis terjadi pada pertemuan di Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, 15 Mei 2009 antara PDIP dan Gerindra waktu itu menyepakati pasangan Megawati dan Prabowo. Pertemuan tersebut dihadiri semua petinggi PDIP dan Gerindra seperti Mega sendiri, Puan Maharani, dan Pramono Anung.

Prabowo didampingi Fadli Zon, Martin Hutabarat, Hashim Djojohadikusumo, dan lainnya. Bahkan, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hasyim Djojohadikusumo mengaku perjanjian Batu Tulis itu masih terkait dengan Pilpres 2014. "Ada kontrak politik itu, aku yang menyusun.

Di butir ke-7 pokoknya ada itu," tegas dia yang tampak tergesa-gesa meningalkan Media Center Prabowo. Dalam Perjanjian Batu Tulis yang disepakati pada 2009 itu dikabarkan ada poin yang menyebut, setelah mencapreskan Megawati Soekarnoputri pada Pilpres 2009 silam, PDIP akan mendukung Ketua Dewan Pembina Parta Gerindra Prabowo Subianto sebagai capres pada Pilpres 2014. (dms)



I am using the Free version of SPAMfighter.
SPAMfighter has removed 2110 of my spam emails to date.

Do you have a slow PC? Try a free scan!

__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
Recent Activity:
http://groups.yahoo.com/group/batavia-news
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup 
--------------
.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment