Sunday, February 3, 2013

[batavia-news] Citra Demokrat Anjlok, Kader Pasrah pada SBY

 

Ref:  Partai-partai politik di NKRI hanya mendatangkan faedah kepada para petingginya. Gajinya besar sebagai anggota badan pemerintah, misalnya DPR,  gubernur daerah atau walikota dan  anggota badan pemerintah  lainnya, ditambah  fasilitas bisnis pribadi yang tak terhitung dan lagi hasil berbagai panen korupsi. Jadi sangat luar besar rejeki nomplok bagi  mereka. Tetapi, bagi para anggota partai yang berstatus krocok lapisan bawah tidak ada faedah apa pun selain dipakai untuk besorak-sorak meramaikan rapat umum pemilihan umum. Makin dekat saat Pemilihan Umum (pemilu)  makin dekat petinggi partai kepada anggota krocok dan masyarakat, sesudah masa pemilu  ibara kacang lupa kulitnya, begitulah status sebagai anggota krocok.
 
"Sistem politik rusak akibat keserakahan parpol penghisap uang negara"( http://shnews.co/detile-14131-citra-pks-runtuh.html )
 
 
 

Citra Demokrat Anjlok, Kader Pasrah pada SBY

 

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Fraksi Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf mengaku prihatin dengan hasil survei yang menyatakan tingkat keterpilihan Partai Demokrat hanya sebesar 8 persen. Nurhayati menyatakan, harus ada langkah politik untuk menyelamatkan nasib partai pemenang Pemilu 2009 itu.

"Kami prihatin jika hasil survei di bawah 10 persen," kata Nurhayati di kompleks parlemen, Senayan, Senin, 4 Februari 2013. Menurut Nurhayati, survei merupakan salah satu alat untuk mengkaji popularitas partai politik.

Dia menyatakan, semua pihak pasti prihatin dengan hasil survei ini, termasuk Ketua Umum
Anas Urbaningrum. Dia meminta kader terus turun mensosialisasikan program partai ke konstituen. Sosialisasi ini untuk mengetahui apa benar persepsi masyarakat sudah sedemikian buruk terhadap Partai Demokrat.

Menurut dia, petinggi partai harus melakukan langkah politik untuk menyelamatkan
Partai Demokrat. Nurhayati menyerahkan langkah-langkah tersebut sepenuhnya kepada Ketua Dewan Pembina Susilo Bambang Yudhoyono dan Ketua Umum Anas Urbaningrum. "Kami akan dukung," kata dia.

Dia menuturkan, kader tidak perlu mendesak
SBY terkait langkah yang diambil. Nurhayati percaya, SBY adalah sosok yang taat asas dan konstitusi partai. Dia mengaku tidak mempertanyakan langkah apa yang akan diambil SBY. "Beliau pasti akan berbicara dengan Ketua Umum," kata dia

__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
Recent Activity:
http://groups.yahoo.com/group/batavia-news
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup 
--------------
.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment