Thursday, September 26, 2013

[media-jabar] Retorika dalam Kemasan Super

 

Retorika dalam Kemasan Super
Oleh: Andina Dwifatma

Sebuah amatan atas tayangan Mario Teguh Golden Ways di Metro TV

Tahukah Anda mengapa Mario Teguh senang menggunakan kata "super"? Dalam salah satu episode Mario Teguh Golden Ways (MTGW) yang ditayangkan Metro TV, ia menanyakan kabar para penonton. Ketika dijawab "baik", Mario buru-buru meralat. "Jangan pakai kata 'baik', kalau bisa 'lebih baik', dan 'lebih baik lagi'," kata sang motivator. "Gunakanlah kata 'super'!" Tepuk tangan pun membahana.
Meski sulit dibayangkan dalam kehidupan nyata ada orang ditanya kabar yang sungguh-sungguh menjawab "super!", bagi para penonton MTGW hal ini adalah sesuatu yang wajar saja—bahkan menakjubkan. Kata "super" memang sudah menjadi ciri khas Mario Teguh, bersama gerak andalan mengacungkan jari telunjuk sambil berkata, "Itu!" pada setiappunchline nasihat yang ia berikan.
Penokohan sosok Mario Teguh dalam acara ini tampak jelas dipersiapkan dengan rapi. Perhatikan bagaimana musik latar megah selalu diputar setiap kali ia memasuki ruang studio, dan para penonton diminta berdiri. Belum lagi tiap Mario bicara, bukan sekali dua kali, ada penonton yang disorot dengan tatapan memuja dan mulut ternganga.
Bandingkan dengan acara Kick Andy (Metro TV), di mana Andy Noya sebagai pembawa acara tidak ditokohkan sedemikian rupa, padahal kedua acara tersebut sama-sama memakai nama tokoh sebagai nama acara. Bedanya jelas: dalam Kick Andy, komoditasnya adalah cerita-cerita human-interest para bintang tamu, sedangkan dalam MTGW, komoditasnya adalah sosok Mario Teguh sendiri dengan segenap retorikanya yang super sekali.
Retorika itu sendiri tak selalu berarti buruk. Ia tak sekadar omongan berputar-putar demi menutupi ketiadaan isi. Kamus Mirriam-Webster mendefinisikan retorika sebagai seni bicara atau menulis formal sebagai cara membujuk atau mempengaruhi orang (the art or skill of speaking or writing formally and effectively especially as a way to persuade or influence people)—dan persis itulah yang dilakukan oleh Mario Teguh.
Baca selengkapnya >>> www.remotivi.or.id
--
REMOTIVI
"Hidupkan Televisimu, Hidupkan Pikiranmu"
www.remotivi.or.idTwitter | Facebook


Remotivi adalah sebuah inisiatif warga untuk kerja pemantauan tayangan televisi di Indonesia. Cakupan kerjanya turut meliputi aktivitas pendidikan melek media dan advokasi yang bertujuan (1) mengembangkan tingkat kemelekmediaan masyarakat, (2) menumbuhkan, mengelola, dan merawat sikap kritis masyarakat terhadap televisi, dan (3) mendorong profesionalisme pekerja televisi untuk menghasilkan tayangan yang bermutu, sehat, dan mendidik.

__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
Recent Activity:
.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment