Friday, February 21, 2014

[batavia-news] Zuhairi: “Saya Katakan, Suatu Saat mungkin dari Syiah”

 

 

Zuhairi: "Saya Katakan, Suatu Saat mungkin dari Syiah"

"Saya tidak menyebut nama. Kemarin itu konteksnya adalah apakah perlu Kementerian Agama, " ujar Zuhairi

Zuhairi:
MW

Terkait

Hidayatullah.com— Direktur LSM Moderate Moslem Society (MMS) Zuhairi Misrawi menampik disebut mendukung tokoh Syiah Jalaluddin Rakhmat menjadi calon Menteri Agama (Menag) jika Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan memenangi Pemilihan Umum (Pemilu).

"Saya tidak menyebut nama. Kemarin itu konteksnya adalah apakah perlu Kementerian Agama. Ada hadirin mengatakan tidak perlu, saya mengatakan departemen agama perlu," kata Zuhairi Misrawi dalam perbincangan dengan hidayatullah.com, Kamis (20/02/2014) petang melalui telepon.

Dikatakan Zuhairi, departemen agama diperlukan namun yang menjadi persoalan adalah menteri agama.

Menurut dia, departemen agama itu harus sesuai dengan kriterianya bisa menjamin hak dan kebebasan beragama dan berkeyakinan di Indonesia.

"Oleh karena itu (Menteri Agama) harus dipilih orang orang yang memang mampu menjalankan fungsinya. Karena departemen agama itu bukan departemen agama Islam tapi departemen agama agama yang diakui di Indonesia," imbuhnya.

Dia menjelaskan memang selama ini dalam sejarahnya Menag selalu dijabat dari kalangan Nahdlatul Ulama (NU). Tapi dalam beberapa periode juga, lanjutnya, ada juga pejabatnya dari kelompok kelompok Muslim yang lain.

"Maka saya mengatakan, suatu saat mungkin dari Syiah yang menjadi calon menteri agama. Tetapi itu kan otoritas presiden, bukan otoritas saya. Saya ini siapa," katanya

Sebelumnya, Calon Legislatif (Caleg) DPR RI dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Dapil XI Jawa Timur ini sempat diramaikan di jejaring sosial telah mengusulkan tokoh Syiah, yang juga Ketua Dewan Syuro Ikatan Jamaah Ahlul Bait Indonesia (IJABI), Jalaluddin Rakhmat untuk menjadi menteri agama jika nanti partainya berkuasa.

Wacana ini muncul ketika Zuhairi ditanya tentang perlunya Kementrian Agama dalam diskusi Politik Kebebasan Beragama, yang digelar Freedom Institute, Selasa (18/02/2014).*

Rep: Ainuddin Chalik

Editor: Cholis Akbar

__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
http://groups.yahoo.com/group/batavia-news
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup 
--------------
.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment