Tuesday, May 21, 2013

[batavia-news] Kepala BIN: Free West Papua Organisasi Kecil (RALAT)

 

R a l a t
 
Ref: Kecil tidak berati tidak bisa besar dan tidak bisa berhasil. Dulu Fretilin juga kecil.
 
 
KAMIS, 16 Mei 2013 | 2899 Hits
 
Kepala BIN: Free West Papua Organisasi Kecil
 
 
JAKARTA, AE— Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Marciano Norman mengatakan, organisasi Free West Papua yang dipimpin oleh pria asli Papua, Benny Wenda, merupakan organisasi kelompok kecil.


Kendati bukan merupakan organisasi besar, namun organisasi itu mengembangkan sayap dengan mencari dukungan dari Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) di negara setempat.
"Kelompoknya kecil tapi meraka bersinergi dengan LSM-LSM yang memang selalu mendukung kelompok-kelompok separatis dimanapun juga," ujar Marciano di Kantor Presiden, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta, Rabu (15/5).

Marciano menambahkan hingga saat ini aksi provokasi yang dilakukan oleh organisasi tersebut di luar negeri selalu dalam pantauan pemerintah.

"Benny Wenda memang selama ini selalu melakukan aksinya di luar negeri dan selama ini saya rasa provokasi-provokasi yang dilakukan dari luar negeri itu tetap dapat kita monitor," tuturnya.
Sementara untuk di dalam negeri, Wenda dipastikan tidak mendapat dukungan dari rakyat Papua. "Di dalam negeri saya rasa kenyataannya tidak semua rakyat Papua juga mendukung Benny Wenda," tutupnya.

Seperti diberitakan, Free West Papua membuka kantor perwakilan di Oxford, Inggris pada April 2013 lalu. Hal itu cukup menggemparkan publik lantaran langkah tersebut didukung oleh Wali Kota Oxford. Aksi itu diotaki oleh Benny Wenda yang tak lain adalah putra asli Papua.

Tak berhenti sampai disana, Wenda juga mencari dukungan ke Australia. Wenda hadir dalam forum TEDx Sydney 2013 di The University of Sydney bersama pengacara khusus HAM asal Australia Jennifer Robinson.

Dalam kesempatakan itu, Robinson mendiskreditkan Pemerintah Indonesia. Wanita yang pernah melakukan penelitian di Indonesia itu menuduh warga Papua dibunuh dan dihilangkan secara sengaja oleh militer Indonesia. Dia juga mengeluarkan tudingan bahwa sumber daya alam Papua dieksploitasi oleh perusahaan asing. (oz)

__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
Recent Activity:
http://groups.yahoo.com/group/batavia-news
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup 
--------------
.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment