Thursday, April 11, 2013

[batavia-news] Jokowi Beri Kuliah Umum 'Jakarta Baru, Indonesia Baru'

 

Ref: Jakarta adalah sebuah kota yang luasnya 740,3 km2  berpenduduk  kurang lebih 10 juta, sedangkan luas Indonesia 1,9 juta km2  berpenduduk kurang lebih 240 juta, jadi bagaimana Jakarta baru membuat Indonesia baru? Sama halnya orang  bisa saja bilang atau berpendapat bahwa kalau pulau Jawa sejahtera berarti Indonesia makmur.
 
 

Jokowi Beri Kuliah Umum 'Jakarta Baru, Indonesia Baru'

Ray Jordan - detikNews
Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) akan memberikan kuliah umum di Kampus Universitas Pelita Harapan (UPH). Tema kuliah umum yang diusungnya 'Jakarta Baru, Indonesia Baru'.

Jokowi bertolak dari rumah dinasnya pukul 07.00 WIB dan tiba di Kampus UPH, Lippo Karawaci, Tangerang, Kamis (11/4/2013) pukul 07.45 WIB.

Jokowi yang mengenakan kemeja warna putih disambut meriah oleh ratusan mahasiswa UPH dan tarian selamat datang dari para mahasiswa.

Selin itu, Jokowi disambut oleh politisi muda asal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Maruarar Sirait.

Sarjana Kehutanan UGM ini dijamu untuk minum teh dan sarapan bersama dengan para dekan dan pimpinan kampus UPH diiringi alunan paduan suara dari mahasiswa UPH di cafetaria kampus.

Sesaat setelah itu, Jokowi pun kemudian meninjau asrama kampus UPH bersama rektor dan dekan kampus. Di areal kampus UPH ini terlihat banyak layar besar LED yang menyiarkan langsung kuliah umum tersebut, bahkan di depan kampus UPH, di pinggir jalan.
 

__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
Recent Activity:
http://groups.yahoo.com/group/batavia-news
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup 
--------------
.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment