Sabtu, 01/02/2014 21:42 WIB
Siap Jadi Capres PKS? Anis Matta: Saya Lebih Suka yang Lain Nyapres
Anis Matta
Jakarta - Ada 3 nama kandidat calon presiden dari PKS yang akan bersaing untuk menjadi capres di Pemilu 2014, salah satunya Anis Matta. Namun, Presiden PKS itu justru lebih mempersilakan kandidat lain untuk maju sebagai capres. "Saya konteks sebagai Presiden PKS, saya lebih suka orang lain yang jadi (capres)," kata Presiden PKS Anis Matta di sela rapat majelis syuro di DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jaksel, Sabtu (1/2/2014).
Anis beralasan konsentrasinya akan terpecah sebagai Presiden PKS yang harus memenangkan Pemilu dengan posisinya jika maju sebagai capres yang akan bersaing dengan capres lain.
"Supaya saya bisa fokus pada pemenangan pileg ini. Kalau sebagai kandidat (capres), kerjaan saya jadi dua (capres dan presiden PKS)," ujarnya.
Saat ditanya siapa kandidat lain yang dimaksudnya lebih disukai untuk menjadi capres dari PKS, mantan Wakil Ketua DPR itu hanya tertawa.
Sementara, Anis mengatakan PKS kemungkinan akan mengumumkan capresnya malam ini jika rapat majelis syuro bisa selesai cepat. Namun, itu juga tak menjanjikan langsung keluar 1 nama capres.
"Hampir semua orang (anggota majelis syuro) membahas, dan suasana sangat dinamis dan strategis bagi PKS. Harusnya selesai akhir dzuhur tapi bisa juga malam ini atau sampai besok," ucapnya.
Ada 3 nama yang dijagokan sebagai kandidat capres dari PKS. Merujuk pada hasil Pemilu Raya PKS secara nasional, 3 nama tersebut berdasarkan perolehan suara adalah
1. Hidayat Nur Wahid (18,34%)
2. Anis Matta (17,46%)
3. Ahmad Heryawan (16,69%)
__._,_.___
Reply via web post | Reply to sender | Reply to group | Start a New Topic | Messages in this topic (1) |
http://groups.yahoo.com/group/batavia-news
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup
--------------
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup
--------------
.
__,_._,___
No comments:
Post a Comment