Saturday, January 11, 2014

[batavia-news] Prabowo-Dahlan Vs Jokowi-JK

 

 
Sat,11 January 2014 | 17:10

Prabowo-Dahlan Vs Jokowi-JK

Ilustrasi (Int)
 

    MAKASSAR,FAJAR -- Siapa peserta pemilihan presiden 2014? Terlalu dini untuk menyebutnya saat ini. Tetapi, sejumlah hasil survei sudah memberi sedikit gambaran.

    Beberapa lembaga survei menjagokan PDIP sebagai pemenang Pemilu 2014. Posisi itu memberi garansi kepada partai berlambang banteng moncong putih untuk mengusung kandidatnya.

    PDIP hampir pasti mengusung Joko Widodo alias Jokowi. Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri kemungkinan tidak maju lagi karena sudah tua. Elektabilitasnya juga kalah jauh dari Jokowi.

    Figur kedua adalah Prabowo Subianto. Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu terus menempel Jokowi dari segi elektabilitas. Gerindra juga terus merangsek naik ke posisi ketiga di bawah PDIP dan Golkar.

    "Jika urutan parpol kurang lebih sama dengan hasil survei saat ini, maka hanya dua figur itu yang akan bertarung sebagai capres," ungkap politikus Partai Nasdem, Akbar Faizal, Jumat, 10 Januari.

    Parpol juga diprediksi akan terfokus pada dua figur itu. Jika terjadi koalisi, maka Partai Golkar, Nasdem, Hanura, dan PPP diprediksi akan bergabung dengan PDIP.

    Sementara Prabowo bakal diusung koalisi Partai Gerindra, Partai Demokrat, PKB, PKS, dan PAN. Komposisi koalisi ini masih mungkin berubah. Hasil pemilu legislatif nanti sangat berpengaruh.

    Lalu, siapa pasangan Jokowi dan Prabowo. HM Jusuf Kalla bakal jadi rebutan antara kedua tokoh ini. Saat ini, JK menjadi calon wapres terfavorit. Elektabilitasnya paling tinggi.

    JK bisa berpasangan Jokowi atau Prabowo. Maklum, JK dekat dengan kedua figur tersebut. Namun, besar kemungkinan JK akan bergabung dengan Jokowi.

    Partai Nasdem yang akan membawa JK ke sana. Dalam kampanyenya saat ini, Nasdem bertekad menjadikan JK sebagai presiden. Itu jika Nasdem menang. Jika tidak, maka posisi cawapres dinilai paling realistis.

    Jika Jokowi menggandeng JK, maka tidak ada pilihan bagi Prabowo, kecuali menggandeng Dahlan Iskan. Menteri BUMN itu memiliki elektabilitas tertinggi di antara peserta konvensi Partai Demokrat.

    Pengamat politik dari Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin, Firdaus Muhammad mengatakan, figur capres memang marak. Namun, peta politik saat ini mengindikasikan akan terjadinya head to head antara Prabowo-Jokowi.

    Pertarungan pemilihan presiden semakin menarik apabila pendamping kedua figur tersebut merupakan tokoh-tokoh yang energik. Untuk Prabowo ada beberapa nama yang muncul seperti, Anis Baswedan, Mahfud MD, dan Dahlan Iskan.

    Apabila Prabowo lebih memilih Dahlan Iskan dengan pertimbangan geopolitik, maka penantangnya adalah Jokowi-Jusuf Kalla (JK). Selain JK masih ada beberapa figur lain yang dapat digaet PDIP untuk menjadi pendamping Jokowi.

    "Isu sipil militer masih muncul. Tetapi yang lebih menarik kalau Prabowo-Dahlan Iskan dan Jokowi-JK," imbuhnya. (abg/sap)

    __._,_.___
    Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
    Recent Activity:
    http://groups.yahoo.com/group/batavia-news
    to Subscribe via email :
    batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
    ----------------------------------------
    VISIT Batavia News Blog
    http://batavia-news-networks.blogspot.com/
    ----------------------------
    You could be Earning Instant Cash Deposits
    in the Next 30 Minutes
    No harm to try - Please Click
    http://tinyurl.com/bimagroup 
    --------------
    .

    __,_._,___

    No comments:

    Post a Comment