Tuesday, January 14, 2014

[batavia-news] Kader PDIP harus lakukan instruksi Megawati menuju “Indonesia Hebat”

 

wow
 
 

Kader PDIP harus lakukan instruksi Megawati menuju "Indonesia Hebat"

Selasa, 14 Januari 2014 20:39 WIB (10 jam yang lalu)Editor:
 
 
 

LENSAINDONESIA.COM: Instruksi Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri dalam peringatan HUT PDI Perjuangan ke
41 beberapa hari lalu, adalah perintah yang wajib dilaksanakan oleh seluruh kader partai moncong putih.

Dalam pidato Megawati mengatakan, bagi PDI Perjuangan, 2014 adalah tahun penentuan, Pemilu 2014 harus dijadikan momentum penentuan bagi
partai untuk berjuang demi kesejahteraan rakyat dengan kembali menegakkan pilar-pilar Trisakti dalam pemerintahan baru 2014–2019 agar terwujud "Indonesia Hebat".

Baca juga: PDIP Jabar: Waspadai disintegrasi dan intoleransi beragama

"Sebagai Kader dan Caleg PDIP, tentunya sudah menjadi kewajiban bagi saya untuk menjalankan instruksi ketua umum, dan siap berjuang
demi kesejahteraan rakyat untuk menyongsong Indonesia Hebat," ujar Wakil Ketua Fraksi PDIP DPRD Jabar, Achmad Riza Alhabsyih yang akrab dipanggil Habib kepada LICOM saat dihubungi via telp selularnya, Selasa ( 14/1/2014).

Habib mengungkapkan, ada empat perintah harian ketua umum yang wajib dilaksanakan bagi kader PDI Perjuangan, yaitu, pertama, memperkuat konsolidasi seluruh pilar  partai untuk memenangi Pileg dan Pilpres 2014 dengan semangat gotong royong antar struktur partai, kader PDI Perjuangan dan Caleg semua tingkatan untuk menjalankan strategi pemenengan pemilu.

Dilanjutkannya, Kedua, yakni memperkuat disiplin partai untuk meneguhkan kembali  Kongres III PDI Perjuangan di Bali yang menyerahkan kewenangan untuk memilih  calon Presiden PDI Perjuangan 2014 di tangan Ketua Umum PDI Perjuangan.

Ketiga, lanjutnya, adalah menyeruhkan kepada seluruh elemen partai untuk mewaspadai kemungkinan kecurangan proses pemilihan umum dengan cara melakukan pengawalan seluruh tahapan proses Pemilu anggota legislatif dan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden RI sehingga tercipta pemilu yang jujur dan adil sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi.

Dan keempat, adalah membuka ruang komunikasi dan dialog seluas-luasnya dengan seluruh elemen bangsa untuk menjadikan partai PDI Perjuangan sebagai rumah besar kaum nasionalis dalam proses pemilihan umum 2014.

Dikatakan, bahwa empat perintah harian tersebut sangat jelas, untuk itu dirinya bersama kader dan pilar partai siap bekerja optimal dan maksimal
dalam menghadapi Pileg dan Pilpres 2014 untuk memenangkan PDI Perjuangan dalam menyongsong Indonesia Hebat.

Terkait jelang pelaksanaan Pileg, dirinya mengajak dan menghimbau seluruh  masyarakat menggunakan hak suaranya pada tanggal 9 April 2014. Ia pu menegaskan, dalam menentukan pilihan, pilihlah Caleg yang berkwalitas dan punya hati.

"Jangan salah pilih, pilihlah Caleg yang berkualitas dan punya hati", terangnya.

Saat ditanya, apa maksud pilih Caleg yang berkualitas dan punya hati?. "Maksudnya bahwa selama menjadi anggota DPRD Jabar periode
2009-2014, saya melihat dan merasakan atmosfir "Kursi Dewan" masih perlu adanya perbaikan kualitas dan hati anggota dewan," jelasnya.

Ia pun mengaku, dirinya maju kembali bukan ingin menjadi pejabat, namun ingin membangun masyarakat Jawa Barat, khususnya Kota Depok-Bekasi, dengan moril-spiritual dan kecerdasan intelektual yang berkarakter. "Sehingga terbentuk dinamika kehidupan yang matang dalam peradaban
berpikir, bertingkah laku dan bekerja yang bermanfaat bagi generasi ke generasi dalam menyongsong Indonesia Hebat," pungkasnya. @husei

 

__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
Recent Activity:
http://groups.yahoo.com/group/batavia-news
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup 
--------------
.

__,_._,___

No comments:

Post a Comment