Menko Perekonomian Apresiasi Prestasi LPPOM MUI
Menko Perekonomian Hatta Rajasa saat menyampaikan sambutan dalam Tasyakur Milad LPPOM ke-25 di Gedung GHC, Bogor, Sabtu (11/1/2014). (foto: shodiq)Jakarta (SI Online) - Menteri Perekonomian Hatta Rajasa mengapresiasi hasil-hasil yang dicapai LPPOM MUI selama 25 tahun berkiprah.
Hatta yang pernah mencanangkan Indonesia sebagai Pusat Halal Dunia pada 24 Juni 2011 lalu terus mendorong LPPOM MUI supaya melakukan langkah-langkah agar Indonesia benar-benar bisa berperan di pasar halal internasional.
"Alhamdulillah, kita telah melakukan langkah-langkah positif, diantaranya telah ditandatanganianya nota kesepakatan antara LPPOM MUI dengan KADIN Timur Tengah dan OKI dalam bentuk pengembangan industri halal (Halal Industrial Park)," kata Hatta saat menyampaikan pidato sambutan dalam Tasyakur Milad LPPOM MUI ke-25 di Gedung Global Halal Centre, Bogor, Sabtu (11/1/2014).
Dalam pidatonya, Hatta juga menagih janji Kementerian Perindustrian untuk segera merealisasikan kesepakatan tersebut.
Capaian lain yang diapresiasi Hatta adalah di bidang penetapan Standar Sertifikasi Halal. LPPOM MUI telah menyusun buku Halal Assurance System beserta turunannya yang kini telah diadopsi setidaknya oleh 40 lembaga sertifikasi halal daru 23 negara.
Standard ini, kata Hatta, juga telah diratifikasi oleh anggota World Halal Food Council (WHFC) dalam sidang Annual General Meeting di Jakarta pada 2011 lalu.
Selain itu, Hatta juga terus mendorong LPPOM MUI untuk meningkatkan pelayanan sertifikasi dan informasi halal berbasis informasi teknologi.
red: shodiq ramadhan
Reply via web post | Reply to sender | Reply to group | Start a New Topic | Messages in this topic (1) |
to Subscribe via email :
batavia-news-subscribe@yahoogroups.com
----------------------------------------
VISIT Batavia News Blog
http://batavia-news-networks.blogspot.com/
----------------------------
You could be Earning Instant Cash Deposits
in the Next 30 Minutes
No harm to try - Please Click
http://tinyurl.com/bimagroup
--------------
No comments:
Post a Comment